Intel Tolak Mentah-mentah Jadi Pabrik Nvidia

Jen-Hsun Huang, Chief Executive Nvidia mengatakan bahwa ingin sekali diberi kesempatan untuk bisa membuat chip di pabrik Intel. Konon, hal ini lantaran semakin tingginya permintaan pasar dan terbatasnya kapasitas produk Nvidia.

Ide yang sedikit nyeleneh memang. Sebab, Intel dan Nvidia sejatinya sedang berkompetisi untuk membuat chipset di ponsel. Intel dengan jajaran Atom bersandi Medfield, dan Nvidia dengan seri Tegra yang semakin tersohor.

Seperti dikutip detikINET dari Tomshardware, Rabu (28/3/2012), impian Nvidia untuk membuat chipset di pabrik Intel sepertinya harus kandas.

"Kami hanya fokus pengembangan chip SoC berbasis Intel. Jadi, kami hanya membuat chip Intel, bukan untuk pesaing," kata Jon Carvill, juru bicara Intel.

Baik Intel maupun Nvidia mengaku sama-sama ingin lebih fokus ke industri ponsel, terlebih lagi menilik data biro riset Canalys yang menyebutkan bahwa penjualan smartphone sudah melebihi komputer.

Source: detik.com

Mohon klik tombol share berikut ini
agar artikel ini dapat dibaca orang lain. Terima kasih.

0 Comments:


Info:

Agan ingin tukar link? Ke SINI aja.
Komentar yang anda kirimkan akan ditangguhkan dahulu untuk mempermudah saya melihatnya

 
Modified/Edited by Cyserrex - http://www.cyserrex.com/ | Template by Free Blog Template | Facebook | Twitter | © 2009-2013 CYSERREX.com - All Rights reserved